Silahturahmi ini merupakan wujud kerjasama antara warga masyarakat Tempilang dengan Kapolsek
Bangka Barat, Journalarta.com – Kapolsek Tempilang IPDA Mulia Renaldi,S,H, jalin silahturahmi dengan Pengurus Masjid Al- Hidayah kec.Tempilang, Kab.Bangka Barat, Jum,at (5/2/21).
Silahturahmi ini merupakan wujud kerjasama antara warga masyarakat Tempilang dengan Kapolsek Tempilang agar terbina hubungan baik serta menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Kami berharap dukungan para pengurus Masjid untuk selalu menyampaikan kepada jemaah agar tetap menjaga situasi Kamtibmas khususnya di Desa Tempilang ,” ujar Kapolsek Tempilang IPDA Mulia Renaldi,S,H.
Kaposek Tempilang IPDA Mulia Renaldi,S,H, sangat berterima kasih kepada tokoh Agama, tokoh masyarakat dan semua pengurus Masjid Al- Hidayah pada umumnya yang selama ini telah membantu dan mendukung aparat keamanan didalam menjalankan tugasnya untuk menjaga keamanan serta kerukunan antar umat beragama.
“Situasi Kamtibmas diwilayahnya Kecamatan Tempilang dapat terwujud dengan aman dan kondusif melalui sinergitas kemitraan diantara Polsek Tempilang dengan para tokoh Agama dan tokoh masyarakat,” ungkapnya.(Laludi/red)
Baca juga : Ipda Mulia Renaldi,S,H Dapat Promosi Jabatan Baru Sebagai Kapolsek Tempilang