SELEB

Kabar Meninggalnya Vokalis Band GIGI Arman Maulana Adalah Hoaks

“#armanmaulana smoga amal ibadah mu di trima kang,”

Pangkalpinang, Journalarta.com – Sejumlah netizen di media sosial Facebook, Twitter dan TikTok dihebohkan dengan kabar bahwa vokalis grup band GIGI, Armand Maulana meninggal dunia.

Dari penelusuran Journalarta.com, informasi yang menyebutkan pelantun lagu 11 Januari tersebut telah meninggal dunia adalah tidak benar alias hoaks.

Salah satu nitizen pengunggah kabar mengenai meninggalnya Armand Maulana tersebut melalui akun Tiktok @izull.

“#armanmaulana smoga amal ibadah mu di trima kang,” tulisnya sembari menampilkan foto foto Arman Maulana.

Baca jugaKapolres Imbau Warga Bangka Barat Bijak Gunakan Media Sosial

Sementara itu, mengutip dari Akun Instagram pribadinya @armandmaulana04, Armand Maulana juga telah mengumumkan informasi yang menyebut dirinya meninggal adalah tidak benar.

“Ini teh kenapa tiba-tiba handpone saya jadi rame terus semua orang nanyain apakah saya baik-baik saja? Alhamdulillah ya Allah saya masih baik, sehat,” tulis Armand dalam unggahannya, Kamis (11/2/21).

Dalam unggahannya tersebut, Armand juga mengingatkan agar masyarakat untuk membaca dahulu sebelum sharing ketika mendapatkan informasi.

“Coba deh baca baik-baik bukan saya yang meninggal tapi saya itu punya teman baik zaman di Bandung dia juga penyanyi dan meninggal terus saya bikin stori selamat jalan sahabatku,” katanya.

“Jadinya begini. Kalau baca selewat langsung disebar. Plis budayakan membaca supaya tidak banyak berita-berita yang salah arah,” pungkasnya.(red)

Baca jugaFoto Bayi Korban Selamat Kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Adalah HOAKS


Eksplorasi konten lain dari JournalArta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Beri Komentar Anda

Related Posts