DAERAH

Saat Reses, Ketua Komisi III DPRD Babel Serap Aspirasi Warga

Ketua Komisi III DPRD Babel Serap Aspirasi Warga Air Itam dan Sinar Bulan

Pangkalpinang, Journalarta.com – Ketua komisi III DPRD Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Efredi Effendy, menggelar reses dalam masa sidang II bersama dengan warga kelurahan Air Itam dan Kelurahan Sinar Bulan Kecamatan Bukit Intan, Kota Pangkalpinang di SUN Hotel Pangkalpinang.

Dalam keterangan, Efredi Effendy mengatakan kegiatan tersebut dihadiri warga sekitar dan menghadirkan kepala Dinas PUPR Provinsi Babel untuk menyerap aspirasi masyarakat.

Menurut anggota dewan dapil Kota Pangkalpinang ini, di wilayah tersebut banyak warga yang mengeluh tentang infrastruktur seperti gorong-gorong, karena sering terjadi banjir.

“Masyarkat Minta bantuan dana hibah untuk pembangunan mesjid dan TPA dan disamping itu ada juga usul dari masyarakat Kelurahan Air Itam dan Kelurahan Sinar Bulan mereka minta diusulkan penerangan lampu jalan” ungkapnya kepada wartawan pada Selasa sore, (12/10/2021)

Selain itu, politisi Partai Golkar ini juga mengatakan bahwa dirinya akan mendatangkan pihak Dinas Perhubungan (Dishub) untuk menindaklanjuti aspirasi masyarakat terkait Penerangan Jalan Umum (PJU) itu bersama Dinas PUPR Babel agar segera dianggarkan pada tahun 2022 mendatang.

“Insyaallah kami besok mau menghadirkan Kepala Dinas Perhubungan provinsi Babel berkaitan dengan program penerangan lampu jalan, pembangunan infrastruktur tersebut di tahun yang akan datang,” ujarnya.

Disisi lain, ia juga mengajak seluruh masyarakat di Kota Pangkalpinang khususnya warga Air Itam Kecamatan Bukit Intan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19.

“Meski kasus Covid-19 sudah melandai tapi tetap kita ingat kepada warga untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dan ikut vaksin guna mempercepat provinsi Kepulauan Bangka Belitung menuju Herd Immunity,” pungkasnya.(Red/MPO-PG)


Eksplorasi konten lain dari JournalArta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

What's your reaction?

Related Posts

1 of 1,039

Beri Komentar Anda

Eksplorasi konten lain dari JournalArta

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca