Lembaga AR Learning Center Rombak SDM & Bentuk Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara
Yogyakarta, Journalarta.com – Wujud mencerdaskan dan menyejukan anak bangsa, Lembaga AR Learning Center terus berupaya untuk memperkuat kualitas dan kuantitas serta menjaga kredibiltas. Oleh karena itu pergerakan dari pergerakan terus diupayakan agar sesuai harapan. Demikian pernyataan Owner AR Learning Center.
Dalam hal ini, Lembaga AR Learning Center mendirikan dan mempersiapkan peresmian Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara dengan ketetapan Keputusan Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU – 0025010. AH.01.04.Tahun 2021 sebagai wadah pendidikan dan pembelajaran secara gratis dengan ketentuan yang telah disepakati.
“Sebagaimana visi misi Lembaga, sebagai pusat pembelajaran yang sukses kaderisasi dan mulititasking, benar-benar harus power full,” jelas Owner AR Learning Center, Mas Andre Hariyanto.
Semua tim yang tergabung, lanjut pemilik akun sosial media @arcogan, terus berupaya memperbaiki manajemen dan membuat berbagai program untuk kemanfaatan umat dan memberikan berbagai pelatihan sesuai kemampuan masing – masing guna meningkatan keahlian dari berbagai sisi setiap orang lain bergabung di AR Learning Center maupun Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara.
“Doanya saja kepada para alumni, anggota dan simpatisan, agar persiapan meresmikan Yayasan ini bisa berjalan lancar dan bisa melahirkan banyak orang yang berbakat dan cerdas,” terangnya saat Rapat Bulanan berlangsung di Umbul Manten, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Sabtu, (06/11/2021).
Sistem Kaderisasi
Diketahui, visi misi yang telah berjalan menerapkan proses kaderisasi dalam siap berjuang dan Amanah serta professional, Mas Andre Hariyanto melakukan proses pengkaderan, baik anggota dan kepengurusan.
“Ya, biasanya dari peserta menjadi pembicara sukses dan bahkan sudah mendirikan Lembaga kursus sendiri, tak terkecuali pengurus harus bisa dari semua posisi amanah untuk meningkatkan kemampuan pembelajaran,” ujar Eks Manajer Marketing & Program di salah satu Lembaga Zakat Nasional.
Jadi, tambah Andre, kita mendirikan Lembaga dan Yayasan ini memang semata-mata dari umat ke umat dan bisa selalu berproses dan siap dimpin dan memimpin, tak hanya begitu-begitu saja tapi semua bisa serba bisa.
“Rapat bulanan kali ini selain mempersiapkan peresmian Yayasan Pusat Pembelajaran Nusantara juga pembagian Amanah yang baru,” tegas pria kelahiran Mojokerto 24 Mei 1993. (Mas Andre)
Eksplorasi konten lain dari JournalArta
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.