Wujud Dukungan Masyarakat Sekitar Jalan Laut Bangka Terhadap CV BIM
Bangka, Journalarta.com — Masyarakat di Kampung Jalan laut, Kampung Pasir dan Kampung Air Anyut Kabupaten Bangka sebut keberadaan CV Bangka Investama Mandiri (BIM) di tengah-tengah masyarakat sangat membantu perekonomian masyarakat sekitar.
Hal tersebut di sampaikan oleh Ahmad Jawahir sebagai Tokoh Masyarakat saat di wawancara media selepas aksi damai yang menuntut agar Tambang Rakyat di tiga lokasi tersebut dibuka kembali, Jumat (18/3/22).
Ahmad Jawahir mengatakan terkait panitia pengurus Tambang Timah Rakyat di tiga lokasi tersebut sudah di atur sedemikian rupa.
“Inikan sudah di atur sebetulnya hanya yang mengada ada saja yang ngomong tidak di atur, sudah di atur panitia ada semuanya di atur sebaik baiknya di sini,” ungkapnya.
Lanjutnya,” Sebenarnya kami telah berunding dengan bos yang ini, nanti akan di reklamasi oleh CV BIM. CV BIM sudah menyatakan akan bertanggung jawab setelah menyelesaikan pertambangan akan di reboisasi akan di kelola dengan sebaik baiknya dan mengapa si warga ini mendukung adanya CV BIM ini di jalan laut karena CV BIM itu karena aktingnya itu nyata, terbukti itu ada masjid itu di pinggir jalan itu, sebagian besar itu dari CV BIM kemudian mobil ambulance juga kami minta itu di kasih itu,” ungkapnya.
” Kemudian sedang menyelesaikan tempat wudhu itu sekarang kan kalo di hentikan seperti ini gimana menyelesaikan nya, oleh karena itulah untuk menyelesaikan masalah tempat wudhu bagi orang yang mau sholat maka harus ada penambang ini di mulai kembali, kalo tidak di mulai kembali berarti kami mengharap dana itu dari penambang itu tadi, hasil tambang itu tadi,” tambahnya.
Ditempat yang sama, salah satu warga jalan laut RT 3, Melana yang ikut dalam aksi damai tersebut mewakili masyarakat lainnya mengatakan keberadaan CV BIM dalam aktivitas penambangan di daerahnya sangat membantu masyarakat. Ia menyampaikan satu keluarga mendapatkan bantuan uang tunai Rp 500 ribu perminggu dan sembako.
“Selama beberapa bulan ini sangat terbantukan sekali, Alhamdulillah. Seminggu dapat Rp 500 ribu plus dengan beras sembako lengkap Alhamdulillah pak sangat terbantu kami. Untuk warga di sini seluruh, Alhamdulillah seluruh tidak ada perbedaan sama sekali. Alhamdulillah kami sangat terbantu, yang janda anak yatim piatu dapat lebih banyak dari yang punya suami,” pungkasnya.
Eksplorasi konten lain dari JournalArta
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.