DaerahNews

TNI AD Korem 045/Gaya Renovasi Rumah Warga Miskin di Rambak Kabupaten Bangka

BANGKA BELITUNG, JOURNALARTA.COM – Dalam upaya meringankan beban masyarakat kurang mampu, jajaran TNI Angkatan Darat (TNI AD) dari Korem 045/Garuda Jaya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung telah merenovasi sebuah rumah milik warga di Lingkungan Rambak, Kelurahan Jelitik, Kecamatan Sungailiat, Kabupaten Bangka.

Bantuan ini diberikan kepada Rustam, seorang lansia, dalam rangkaian program rumah tidak layak huni (RTLH) TNI AD Tahun 2024, Selasa (16/7/2024).

Sedangkan kegiatan Ground Breaking program RTLH ini berlangsung di kediaman pribadi Rustam pada Senin (15/7/2024) sore.

Danrem 045/Gaya, Brigjen TNI AD Safta Feryansyah, menyampaikan bahwa program renovasi ini ditujukan khusus kepada masyarakat yang tidak memiliki biaya untuk membangun rumah yang layak huni.

“Program ini bisa berjalan lancar berkat dukungan dan kerja sama dari Kodim 0413/Bangka, Pemprov Bangka Belitung, dan Pemkab Bangka,” ujarnya.

Selain rumah Rustam, terdapat lima rumah lainnya di Kelurahan Jelitik yang juga akan direnovasi sebagai bagian dari total 234 rumah yang direncanakan untuk dibangun di wilayah tersebut.

Selain itu, Danrem juga mengungkapkan rencana pembangunan 30 unit rumah baru untuk prajurit TNI AD.

Sementara itu, Panglima Kodam II Sriwijaya, Mayjen TNI Moh Naudi Nurdika, melalui video conference menyambut baik program RTLH ini.

Ia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dan mengajak masyarakat untuk terus mendukung program rumah layak huni ini.

“Kita kerja bersama. Kita tidak bisa kerja sendiri. Mari kita dukung, dan mudah-mudahan program ini berkelanjutan setiap tahunnya,” ujar Pangdam yang menyatakan kesiapan TNI AD untuk selalu membantu masyarakat yang membutuhkan rumah layak huni.

Rustam, melalui anaknya, Zirwan mengungkapkan rasa harunya atas bantuan yang diterima.

Zirwan menyatakan bahwa rumah orang tuanya belum pernah direnovasi sejak dibangun pada tahun 80-an karena keterbatasan biaya.

“Terima kasih pak Pangdam II Sriwijaya, pak Danrem, pak Dandim, pemerintah, serta pihak lainnya yang sudah membantu renovasi rumah orang tua saya,” ucap Zirwan dengan penuh haru.

Lurah Jelitik, Heriyani, menyambut baik program ini dan menyatakan bahwa sebelumnya pihak kelurahan sempat mengajukan program renovasi rumah layak huni kepada Pemkab Bangka, namun pelaksanaannya harus dilakukan secara bertahap.

Kehadiran program renovasi dari Korem 045 Garuda Jaya ini sangat membantu warga.

“Alhamdulillah, berkat bantuan TNI AD melalui program rumah layak huni, rumah pak Rustam yang tadinya tidak layak huni kini menjadi layak huni,” ujar Heriyani.

Ia menjelaskan bahwa realisasi program ini merupakan hasil koordinasi antar-instansi, khususnya Babinsa Kelurahan Jelitik.

Anggota Babinsa Kelurahan Jelitik, Turahman, menambahkan bahwa penilaian kriteria untuk warga penerima manfaat dilakukan dengan melibatkan banyak pihak, sehingga bantuan tepat sasaran.

Kriteria penerima manfaat dilihat dari aspek ekonomi hingga mental.

Selain di Kelurahan Jelitik, program renovasi rumah layak huni ini akan menyasar beberapa wilayah lain di Kabupaten Bangka.

“Untuk di Kabupaten Bangka kurang lebih ada 300 lebih rumah layak huni akan kita bangun bertahap setiap tahunnya,” papar Turahman.

Program ini menunjukkan komitmen TNI AD untuk terus mendukung masyarakat kurang mampu dan meningkatkan kualitas hidup mereka melalui pembangunan rumah layak huni. (Red/KBO Babel)


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts