News

Serma KKO (Purn) H. Samuri Pengangkat Jenazah Pahlawan Revolusi Tutup Usia

Pelaku Sejarah Peristiwa Pengangkaan Jenazah Korban G-30-S/PKI di Lubang Buaya, Tutup Usia

Surabaya, Journalarta.com – Inna lillahi wa inna ilaihi rajiun. Serma KKO (Purnawirawan) H. Samuri, salah satu pelaku sejarah yang terlibat dalam peristiwa Pengangkaan Jenazah Korban G-30-S/PKI di Lubang Buaya, meninggal dunia pada usia 82 tahun, di kediaman yang berada di Dinoyo Tangsi I/16, No.7, Surabaya, Jawa Timur, Senin (26/07/2021) kemarin karena sakit pada pukul 06.15 Wib.

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono, menyatakan duka cita yang mendalam atas berpulangnya salah satu putera terbaik bangsa ini, Serma KKO (Purn) H. Samuri.

“Beliau adalah prajurit pejuang yang berdedikasi dan loyalitas tinggi yang patut di teladani bagi para generasi penerus,” ungkap Dankormar.

Sebagai wujud perhatian seorang pimpinan, Dankormar serta Pejabat Utama Mako Kormar berkesempatan menjenguk langsung di kediaman almarhum beberapa waktu lalu. Saat itu, Almarhum masih bisa berkomunikasi secara verbal dengan terbaring di tempat tidur, karena menderita sakit strok dan diabetes.

Team KIPAN Dalam Tugas Pengangkatan Jenazah Pahlawan Revolusi. Dari Kiri, Prako I Subekti, Parko I Samuri, LTN dr. KHO, LTN KKO Mispan Sutarto, KPT drg. Sumarno, Kopko Hartono, Kopko Sudarjdo, (Oktober 1965). ( Foto: Intagram @marinir_tni_al )

Baca juga: TNI AL Larang Personelnya Mudik Lebaran Tahun 2021

Almarhum merupakan salah satu prajurit yang di tugaskan Komandan KKO AL atau yang sekarang di kenal dengan sebutan Korps Marinir TNI AL, Mayor Jenderal KKO Hartono untuk mengangkat tujuh perwira tinggi dan perwira pertama TNI AD yang menjadi korban tragedi G-30-S/PKI pada 30 September 1965 di Lubang Buaya.

KKO membentuk satu tim dari Komando Intai Para Amfibi (kemudian menjadi Bataliyon Intai Amfibi Korps Marinir TNI AL) yang terdiri dari sembilan personel yang di pimpin Kapten KKO Winanto.

Mereka adalah Letnan KKO Mispan Sutarto, Serma KKO Samuri, Sersan KKO Suparimin, Kopral Dua KKO Van Kandou, Kopral Dua KKO Sudarjo, Kopral Dua KKO Sugimin, Kopral Kepala KKO Hartono, Prajurit Kepala KKO Sumarni, dan Prajurit Kepala KKO Subekti.

Almarhum meninggalkan empat orang putri dan satu orang putra, di makamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) 10 Nopember, Jalan Mayjen Sungkono, Surabaya dengan upacara militer serta menerapkan protokol kesehatan secara ketat Upacara pemakaman di mulai 15.00 wib, dan selesai pukul 16.00 wib di TMP 10 Nopember Surabaya. Komandan Batalyon Marinir Howitzer 2 Mar.

Baca juga: TNI AL Laksanakan Serbuan Vaksin Serentak Di Pelabuhan Pelindo

Source: Dispen Kormar


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts