Daerah

Demianus Tonglo Arruan Terpilih Menjadi Ketua Umum IPSIM 2021-2022

Demianus Tonglo Arruan Terpilih Menjadi Ketua Umum Ikatan Pemuda Simbuang Mappak Periode 2021—2022

Sulawesi Selatan, Journalarta.com – Demianus Tonglo Arruan terpilih menjadi Ketua Umum Ikatan Pemuda Simbuang Mappak ( IPSIM ) Periode 2021—2022. Putusan ini merupakan hasil musyawarah besar (Mubes) ke- VI IPSIM, yang dilaksanakan di Aula Astrini, Kecamatan Makale Utara, Kabupaten Tana Toraja.

Kegiatan yang berlangsung selama 3 hari mulai sabtu hingga senin 11-13 Desember 2021 tersebut di hadiri langsung oleh Pendiri dan anggota-anggota IPSIM.

Terpilihnya Demianus sebagai Ketua Umum, Yonpi Sanda Karaeng sebagai sekretaris dan Irjun Sariri sebagai Bendahara umum merupakan tanggung jawab besar yang harus di jalankan ke depannya dalam menjayakan IPSIM.

Demianus ,mengatakan “Terima kasih kepada Panitia Mubes VI dan terima kasih atas kepercayaan anggota Ikatan Pemuda Simbuang Mappak (IPSIM) yang telah memilih saya sebagai ketua umum ,dan ini adalah tanggung jawab besar yang harus saya pikul dalam membawah Ikatan kita menjadi dalam menjayakan dan mengharumkan Organisasi kita,” ungkapnya.

Tak luput juga bagi anggota yang telah dikader dan mengikuti segala proses di dalamnya, dan telah di bekali agar harus memiliki tekad untuk menjadi Ketua. Terpilih atau tidak, itu urusan lain, yang penting tekad dan Niat membawah Organisasi ke arah yang lebih baik dan mengakui, suksesnya IPSIM pada hari-hari mendatang adalah tanggung jawab bersama semua anggota.

Dimana kegiatan mubes tersebut berjalan dengan kondusif dan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ketat.

“Sukses dan tidaknya program kerja adalah tidak hanya tugas ketua, tetapi tanggung jawab bersama. Karena itu, saya sangat membutuhkan kerja sama dan kerja keras semua anggota. Saling mendukung, saling memberi masukan yang konstruktif karena IPSIM adalah kita, dari kita, oleh kita dan untuk kita,”. ungkap Demianus dengan Tegas

Sementara itu, Ketua panitia Mubes dalam sambutannya mengucapkan ” terima kasih kepada semua Elemen, terlebih khusus kader-kader IPSIM yang telah membantu panitia dalam menyukseskan kegiatan Musyawarah Besar ini”.

Gerinus menambah selaku ketua panitia mubes ,“Terima kasih kepada semua anggota yang telah membantu panitia dalam menyukseskan kegiatan musyawarah besar ini dan Mubes sebagai salah satu forum tertinggi dalam organisasi IPSIM dan Mubes tahun ini mengusung tema “Regenerasi Kepemimpinan dalam Upaya Melahirkan Kepengurusan yang Ideal”.

Dia menjelaskan, selain laporan pertanggungjawaban pengurus sebelumnya (Periode 2019-2021) hal penting lainya yang dibahas adalah AD/ART, GBHO dan pencalonan ketua di kepengurusan selanjutnya.

Secara terpisah, Ketua Umum Ikatan Pemuda Simbuang Mappak Periode 2019-2021, Agustinus Rombe menyampaikan terima kasih kepada jajaran BPO, BVK, senior dan anggota serta hadirin yang telah mengikuti Mubes KE-VI.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Pembina, jajaran pengurus Periode 2019-2021, atas dukungan dan masukan serta kerja sama selama saya menahkodai organisasi ini,” tutur Agustinus Rombe,” ungkapnya.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf bila ada hal-hal yang tidak berkenan dalam massa kepemimpinanya.

“Saya dan pengurus lama sudah berusaha semaksimal mungkin untuk menahkodai organisasi ini. Namun sebagai manuasia biasa, saya mohon maaf, bila dalam massa kepemimpinan saya, ada hal-hal yang tidak berkenan, atau ada program yang tidak terlaksa,” tuturnya.

“Selamat dan sukses kepada Demianus sebagai ketua terpilih periode 2021—2022,” tambahnya.

Ia juga berharap supaya pengurus selanjutnya lebih solid lagi dalam menjaga nama baik IPSIM.

“Menjadi ketua merupakan Dinamika yang terjadi di organisasi sebagai pengalaman belajar untuk lebih baik lagi kedepannya,” pungkasnya.(Red/Bara’Padang)


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts