DaerahNews

Perbaiki Sarana Dan Prasarana, Gedung Polres Bangka Akan Direnovasi

Polres Bangka Menjalankan Enam Program Menuju Ke Arah WBK

 

Bangka, Journalarta.com – Untuk mencapai predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK) sesuai dengan program Presisi dari Kapolri, ada beberapa program yang harus dilaksanakan oleh Kepolisian Resort Bangka (Polres Bangka).

Kapolres Bangka, AKBP Indra Kurniawan, SH, S.I.K, M.Si menjelaskan, untuk menuju ke arah WBK tersebut, ada 6 program yang harus dilaksanakan. Yang pertama manajemen perubahan, dengan maksud secara internal pribadi dari personil Polres Bangka harus memiliki program perubahan mainset. Artinya sikap perilaku dan tindakan yang sesuai dengan semangat dari program presisi yang telah di canangkan oleh Kapolri.

Kemudian yang kedua, peningkatan manajemen sumber daya manusia (SDM) yaitu dengan pemberian reward dan parisman pada personil secara proporsional dan profesional.

Berikutnya yang ketiga, penataan tata laksana.

“Jadi yang ada di Polres Bangka ini merupakan satu kesatuan. Walaupun di dalamnya ada bagian tapi merupakan kesatuan yang tak terpisahkan,” jelasnya kepada awak media, Kamis (3/2/2022).

AKBP Indra Kurniawan, SH, S.I.K, M.Si melanjutkan, berikutnya yang keempat yakni penguatan akuntabilitas, kemudian penguatan pengawasan dan terakhir program peningkatan pelayanan publik. Itulah ke enam program presisi dari Kapolri.

“Untuk mensinergikan semua itu, selain secara internal, eksternal kita melaksanakan empat faktor manajemen salah satunya sarana dan prasarana. Untuk sarana dan prasarana yang ada di Polres Bangka ini perlu kita perbaiki,” ujarnya.

Perwira nomer satu di Polres Bangka juga mengungkapkan bahwa rencananya Polres Bangka akan melakukan renovasi gedung dan Kapolres sudah mengajukan surat permohonan kepada Bupati Bangka dan Ketua DPRD Bangka dalam hal ini pihaknya meminta untuk hibah bangunan.

“Jadi untuk gedung utama, untuk unsur pimpinan dan staf pembantu pimpinan yakni untuk Kabag dan Kasi. Kalau untuk Kasat, Satuan, Tahanan, Satnarkoba, Satreskrim dan Sat Tahti inilah rencananya akan di pindahkan ke gedung baru,” ungkapnya.

Ia melanjutkan, peruntukan yang di ajukan oleh Polres Bangka tersebut yakni untuk pembangunan rumah tahanan, Satreskrim, Satnarkoba dan Sat Tahti.

“Ketika gedung tersebut sudah terbangun dan mereka sudah menempati tempat tersebut dengan sarana dan prasarana yang memadai, maka gedung utama ini akan kita renovasi kembali,” lanjutnya.

Kapolres Bangka menambahkan, untuk Sat Intel akan direnovasi lagi menjadi layak, kemudian untuk musholla nantinya akan di rubah menjadi masjid yang tadinya dengan ukuran 9×9 akan di rubah menjadi 15×15 meter.

“Insya Allah untuk bulan ini renovasi musholla menjadi masjid akan segera kita mulai. Dan saat ini untuk aula Polres Bangka sudah dimulai pengerjaannya. Untuk gedung utama kita harapkan kepada Bapak Bupati dan Bapak Ketua DPRD bisa memaksimalkan dengan cepat, karena ini sangat mendesak,” harapnya. (Red)


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts