DaerahNews

Aliansi Pemuda Dan Mahasiswa Toraja Galang Dana Peduli Korban Tanah Longsor

Aliansi Pemuda dan Mahasiswa Toraja Peduli Korban bencana Tanah Longsor Rano Tegah.

 

 

Sulawesi Selatan, Journalarta.com -Aliansi Pemuda Toraja dan Mahasiswa Toraja menggalang dana dalam membantu masyarakat Rano Tegah yang sebelumnya menjadi korban musibah bencana tanah longsor dan merusak infrastuktur akses jalan yang berada di Saruran, Dusun Kayangan, Lembang Rano Tengah, Kecamatan Rano, Senin (21/2/2022).

Titik aksi pengalangan dana di laksanakan di depan SMA 5 Makale, Pengadilan Negeri Tana Toraja dan jalan pertigaan Mendetek sekira pukul 09:00 s/d 16:00 Wib.

” Tujuan kami mengadakan pergerakan menamakan ALIANSI PEMUDA DAN MAHASISWA TORAJA PEDULI KORBAN BENCANA ALAM DI RANO  untuk membantu saudara kita di Tanete,kec.Rano yang membeberapa hari lalu terjadi bencana alam Tanah longsor dan beberapa masayarakat disana menjadi korban bencana itu. Tempat tinggal mereka terbawa tana longsor. Maka itu kami organda Toraja bersatu mengadakan aliansi untuk membatu saudara kita disana agar bisa meringankan beban mereka,” ungkap Diyanto Somba selaku Ketua Jenlap.

Aliansi Pemuda Toraja dan Mahasiswa Toraja yang terdiri dari beberapa organda yaitu HPBR, P3S, IMTB, BMT, HIMPEMSA, HMSM, IMM, HMR, IPSIM, HMB, HIMPAL, IPLK, HPMR, HMMGS, FPMT, HIMPAL, IPLK, HPMR, HMMGS, FPMT dan HIMDAPA.

” Dana yang sudah kami kumpulkan akan kami salurkan lansung yang bertepatan besok pagi jam 08:00 dan akan di ikuti semua yang telah berpartisipasi dalam penggalangan dana tadi,” tutup Dyanto.(Red.Bara)


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts