Sumatera Utara, Journalarta.com Komunitas Ganjar Garuda Indonesia (GGI) Sumatera Utara (Sumut) memantau dan mengunjungi kawasan pemukiman padat penduduk yang mengalami kebakaran pada Kamis siang (10/8/2023) di Jalan Badur, Kelurahan Aur, Kecamatan Medan Maimun, Kota Medan.
Ganjar Garuda Indonesia yang sering disebut GGI Sumut, adalah sebuah Komunitas Sosial yang bergerak memberikan dukungan moral maupun materil kepada banyak masyarakat di Sumatera Utara.
Kiprah GGI Sumut sangat responsif dan berdampak positif, didukung oleh Kepemimpinan Hendri Yu, GGI Sumut sangat banyak membuat program-program sosial kemanusiaan di tahun 2023 ini.
Terkhusus pada kali ini, ada 13 rumah yang terbakar di jalan Badur ini juga mendapat fokus dan konsen dari Ketua GGI Sumut ini.
Menurut Hendri Yu, para korban kebakaran wajib mendapat perhatian khusus dari pemerintah, masyarakat dari sekitar maupun para dermawan.
“Kita akan gerak dan turun kelapangan, untuk mengukur dampak kebakaran ini, dan kita akan petakan, bantuan apa yang dapat kita berikan pada korban dampak kebakaran ini. GGI Sumut bergerak cepat dan berinisiatif menolong korban kebakaran ini,” ujarnya.
Untuk sementara ini, GGI Sumut mempersiapkan bantuan seperti Selimut, Handuk, Mie Instan, Minuman Botol, Sarung dan kebutuhan lainnya. Bantuan ini akan dibagikan pada hari Sabtu siang pada pukul 14:00 wib kepada masyarakat terdampak.
Hendri Yu juga menyampaikan bahwa “kita tidak boleh tinggal diam, disaat saudari kita setanah air mengalami dampak musibah”.
“Mereka butuh uluran tangan dari kita. Mari kita bantu mereka,” imbuhnya.
Bakti sosial kali ini dihadiri oleh Hendri Yu selaku Ketua Umum GGI Sumut, Yacub selaku Wakil Ketua GGI Sumut, Angga Slamat selaku Bendahara GGI Sumut, Jeanny selaku Ketua Koordinator Kemanusiaan dan Sosial, dan unsur panitia lainnya seperti Edy Susanto, Eriganda, Herman, dan Jacob. (*/rls)
Eksplorasi konten lain dari JournalArta
Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.