PANGKALPINANG, JOURNALARTA.COM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang mewakili Pj Wali Kota Pangkalpinang bersama Asisten III menghadiri peringatan Nuzulul Qur’an 1446 Hijriah, Ceramah Agama dan Sholat Tarawih Berjamaah di Masjid Agung Kubah Timah, Minggu malam (16/3/2025).
Pada kesempatan itu, Sekda Kota Pangkalpinang, Mie Go mengucapkan terimakasih kepada pengelola Masjid Agung Kubah Timah yang sudah menggelar peringatan Nuzulul Qur’an pada malam ini ditengah efisiensi. Kendati demikian, ia berharap jangan sampai efisiensi terhadap iman, taqwa, dan ibadah kita.
Ia juga menceritakan suka dan duka perjalanan pembangunan Masjid Agung Kubah Timah dari awal dibangun hingga saat ini.
“Duka yang kita lalui mulai mulai dari penganggaran, hingga pertentangan. Tetapi dengan duka dan susahnya membangun masjid ini, semoga kita semakin sayang sama Masjid Agung Kubah Timah ini,” ujarnya
Mie Go juga mengungkapkan suka dari pembangunan masjid ini adalah ketika awal, mulai dari pelelangan hingga peresmian yang berjalan mulus tanpa kendala.
Ia menambahkan kedepan akan dibangun 2 kubah lagi yang mana saat ini baru ada 3 kubah sehingga berjumlah 5 kubah yang menandakan rukun islam dan waktu sholat.
“Ini masih terus proses membangun. Nantinya kita Insya Allah akan membangun 2 kubah dengan jumlah 5 kubah yang menandai rukun islam dan waktu sholat,” imbuhnya.
Selain itu, lanjut Mie Go, Masjid Agung Kubah Timah ini akan dibangun menara didepannya dengan ketinggian 25 meter.
“Nanti ada 1 lagi yang harus kita bangun yakni sebuah Menara, kurang lebih tingginya 25 meter. Tetapi yang lebih pasti kita harus tinggi iman dan taqwa,” lanjutnya.
Mie Go berharap Wali Kota terpilih nanti mau meneruskan pembangunan Masjid Agung Kubah Timah ini.
“Semoga kita semua diberikan kesehatan dan diberikan pemimpin yang nantinya senantiasa memikirkan kepentingan masyarakat Kota Pangkalpinang,” tutupnya. (Red/adv)