Beranda DAERAH Diduga Curi Surat Gadai Perhiasaan, Seorang Wanita Warga Pangkalpinang Ini Dipolisikan

Diduga Curi Surat Gadai Perhiasaan, Seorang Wanita Warga Pangkalpinang Ini Dipolisikan

53
Diduga Curi Surat Gadai Perhiasaan, Seorang Wanita Warga Pangkalpinang Ini Dipolisikan

PANGKALPINANG, JOURNALARTA.COM – Seorang warga jalan kota Pangkalpinang melaporkan kasus dugaan pencurian surat gadai perhiasaan berupa 2 cincin emas.

Pelapor, Emilia mendatangi Polresta Pangkalpinang pada Jum’at (19/9/2025) lalu. Ia melaporkan Novalia warga Pangkalpinang karena diduga telah melakukan dugaan pencurian surat gadai perhiasaan emas miliknya pada Agustus 2025 dan diperkuat dengan terbitnya laporan polisi.

Laporan polisi tersebut teregistrasi dengan Nomor: LP/B/498/IX/2025/SPKT/POLRESTA PANGKALPINANG/POLDA BANGKA BELITUNG.

“Jadi saya punya surat gadai perhiasaan di pegadaian dan dicuri oleh Novalia. Setelah surat gadai itu dicuri, ditebuslah sama dia (terlapor_red) di pegadaian Pangkalpinang. Pada saat saya tau , saya datang ke pegadaian menanyakan mana barang ku yang ku gadai disini. Pihak pegadaian menjawab bahwa surat gadai sudah ditebus atas nama Novalia,” ujar Emilia kepada awak media, Rabu (8/10/2025).

Lebih lanjut dikatakan Emilia bahwa Novalia menebus perhiasan tersebut menggunakan surat kuasa palsu. Setelah barang itu ditebus langsung dijual oleh pelaku. Atas kejadian itu, ia mengalami kerugian sebesar Rp15 juta.

Ia menambahkan, selain melakukan pencurian, terlapor juga diduga melakukan pengancaman akan membunuhnya karena kasusnya dilaporkan.

“Selain mencuri, ia juga mengancam akan membunuh saya karena kasus ini dilaporkan,” kata Emilia.

Tidak hanya itu saja, menurut pengakuan Emilia, pelaku juga diduga melakukan bermacam dugaan tindakan penipuan beberapa proyek bodong sebesar Rp36 juta. Bahkan pelaku berdalih dengan menyebut kenal dengan beberapa pejabat di Bangka Belitung untuk meyakinkan korbannya.

Sebelumnya Emilia juga telah melaporkan pelaku ke Polsek Gunung Putri Jakarta atas kasus yang sama yakni dugaan pencurian surat gadai dan laporan diperkuat dengan terbitnya Laporan Polisi Nomor : P/380/VII/2025/SPKT/POLSEK GUNUNG PUTRI pada 14 Juli 2025.

Ia berharap kepada Aparat Penegak Hukum agar pelaku dapat dihukum sebagaimana perbuatannya.

Hingga berita ini diturunkan, awak media masih berupaya mengkonfirmasi pihak Polresta Pangkalpinang terkait kejadian tersebut.(*)

53 KOMENTAR

  1. Haha, surat kuasa palsu untuk menebus barang yang sudah dicuri, lalu langsung dijual! Ini bikin cerita jadi lebih menarik, ya? Novalia yang biasanya dipercaya jadi penyelesaian, ternyata jadi tokoh utama dalam cerita seru surat gadai palsu ini. Kasusnya jadi gila, bahkan ada dugaan pengancaman dan penipuan proyek bodong! Wkwkw, siapa sangka主谋 behind this drama? Saya sarankan langsung dijadikan wayang sandiwara aja, ceritanya pas banget! Semangat cari pelaku ya polisi, biar drama ini segera berakhir dengan adegan kabur.deltarune susie prophecy

  2. Wah, dugaan pencurian surat gadai ini jadi seru! Novalia yang dipercaya menebus dengan surat kuasa palsu, lalu langsung dijual? Oke, strategi jitu sih kalau ada kuasa lain. Dan kalau lagi diancam dibunuh karena kasusnya, si Emilia jadi tokoh yang tak kalah menarik. Terus proyek bodongnya? Woy, akalnya ada yang kenal sama pejabat ya? Hehe, sih ini cerita hongkong di dunia nyata. Semoga Aparat Penegak Hukum bisa jadi detektif super untuk menangkap si Novalia dan buat Emilia sembuh dari kerugianRp15juta dan stressnya. Semangat ya, Emilia!basketball stars unblocked

Beri Komentar Anda