News

Ketua dan Sekretaris Peradi Perjuangan Babel Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2020

Pangkalpinang,Journalarta.com – Ketua Peradi Perjuangan Propinsi Kepulauan Bangka Belitung Armansyah,SS,SH mengajak Aparatur Pemerintah dan Masyarakat untuk tetap menjaga kondusifitas di lingkungan wilayah menjelang Pilkada Serentak tahun 2020.

Hal itu mengingat, Beberapa Daerah di Propinsi Kepulauan Bangka Belitung akan mengikuti Pilkada serentak Tahun 2020 dalam pemilihan pemimpin daerahnya.

Ket.Foto : Ketua DPD Peradi Perjuangan Prov.Babel Bersama Rekan – Rekan.

Ketua DPD Peradi Perjuangan provinsi Kepulauan Bangka Belitung Armansyah,SS,SH mengatakan bahwa Gejolak perkembangan situasi keamanan wilayah yang akhir-akhir ini terjadi hampir disemua wilayah di Indonesia, tentunya akan memberikan pengaruh terhadap dampak psikologis masyarakat, tidak hanya soal masyarakat yang menolak UU Omnibus Law disahkan.

“Jalannya perpolitikan sudah mulai mengalami peningkatan termasuk tindakan kriminalitas lainnya, tentu peran serta masyarakat bersama aparatur pemerintah sangat dinantikan dalam meredam situasi yang sedang berkembang”, ungkapnya pada Senin(9/11/2020) di ruang kerjanya kantor AKUR Law&Firm jalan Batu Intan Kota Pangkalpinang provinsi Bangka Belitung.

Sementara itu, menurut Sekretaris DPD Peradi Perjuangan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Kurniawansyah yang kerap disapa Wawan menyebutkan bahwa salah satu upaya dalam menjalin kerjasama menyikapi permasalahan itu, yakni melalui Komunikasi Sosial (Komsos dengan aparatur pemerintah dan masyarakat, agar tidak terpancing dengan isu-isu serta gejolak situasi yang sedang berkembang.

Ket.Foto : Kurniawansyah Sekretaris DPD Peradi Perjuangan Prov.Bangka Belitung

“Mari kita jaga situasi ini agar tetap kondusif secara bersama-sama agar masyarakat kita aman dan nyaman, dan bisa beraktivitas seperti biasa serta tidak ikut-ikutan menambah gejolak perkembangan situasi, saya berpesan mari kita rapatkan barisan untuk tetap menjaga kondusifitas wilayah khususnya di pulau bangka ini bangka belitung pada umumnya dengan selalu melakukan koordinasi secara baik” tutupnya.(Rev)


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts