Daerah

PPI Belitung Sosialisasikan Duta Pancasila Melalui Paskibra Sekolah

PPI BELITUNG SOSIALISASIKAN DUTA PANCASILA MELALUI PASKIBRA SEKOLAH

 

Belitung, Journalarta.com – Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) 2021 tampil berbeda dari tahun sebelumnya. Selain bertugas mengibarkan bendera pusaka, mereka juga telah dikukuhkan sebagai Duta Pancasila setelah sebelumnya mengikuti Pembinaan Ideologi Pancasila (PIP). PIP untuk Paskibraka merupakan amanat dan implementasi Peraturan Presiden Nomor 13 Tahun 2021 dan Peraturan BPIP Nomor 1 Tahun 2021 Tentang Pembinaan Ideologi Pancasila pada Generasi Muda Melalui Program Pasukan Pengibar Bendera Pusaka.

Di Kabupaten Belitung, sebanyak 38 Anggota Paskibraka Tahun Angkatan 2021 yang telah dikukuhkan sebagai Duta Pancasila mulai melaksanakan berbagai kegiatan.

Sebelumnya 38 Anggota PPI Kabupaten Belitung ini dikukuhkan sebagai Duta Pancasila oleh Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyudi pada 1 Oktober 2021 secara Virtual bersama dengan 253 orang Duta Pancasila lainnya yang tersebar di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Pengurus Kabupaten PPI Belitung sebagai wadah berkumpul para Paskibraka setelah bertugas menyusun berbagai kegiatan bagi 38 Anggota PPI tahun 2021 yang sekaligus sebagai Duta Pancasila.

Kepada media, Ketua Pengurus Kabupaten PPI Belitung, Yovie menjelaskan saat ini pihaknya masih melaksanakan kegiatan Sosialisasi Duta Pancasila melalui kegiatan Paskibra Sekolah.

“Konsepnya adalah PPI Goes To School. Dalam kegiatan tersebut Anggota PPI Tahun 2021 didampingi para Pengurus PPI dan Pelatih mengunjungi SMA / Sederajat dengan memberikan pemahaman untuk membentuk generasi muda yang berkarakter Pancasila. Menjadi Duta Pancasila merupakan tugas mulia bagi para purna Paskibraka,” jelasnya, Jumat (10/12/2021).

Menurutnya, untuk menjalankan tugas itu dapat dilaksanakan dengan hal-hal sederhana, mulai dari diri sendiri, seperti menghidupkan ruang digital dengan konten-konten positif yang berisi ajakan kebaikan, penghargaan terhadap keberagaman, dan menjadi pelopor dalam berbagai kegiatan positif.

“Yang paling mudah adalah Patuh Tata Tertib di sekolah, pelopor keselamatan berlalu lintas, dan tidak menyebarkan hoax serta ujaran kebencian,” ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan “Kita telah kunjungi seluruh SMA / Sederajat di Tanjungpandan, minggu lalu kita ke SMA di Sijuk dan selanjutnya kita masih ada agenda kunjungan ke Membalong, Badau dan Selat Nasik. Materi yang kami sampaikan dalam setiap kunjungan adalah Penguatan Karakter Berpancasila dan Peraturan baris Berbaris (PBB),” tuturnya

“Kita juga menggandeng para pelatih Paskibraka diantaranya Serma Rachmad dari Lanud H.AS Hanandjoeddin. Kami juga tengah menggelar Lomba Video Kreatif dan Essay untuk Pelajar SMA / Sederajat se – Kabupaten Belitung sampai tanggal 18 Desember nanti. Intinya Kami Pengurus Kabupaten PPI Belitung mendukung penuh dan siap menjalankan program Duta Pancasila yang digaungkan oleh BPIP,” pungkas Yovie.(Red)


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts