Daerah

Jalin Sinergitas Dengan Wartawan, Kapolres Bangka Gelar Olahraga Dan Coffe Morning

Kegiatan Olahraga Bersama dan Coffe Morning Dipimpin Oleh Kapolres Bangka

 

Bangka, Journalarta.com – Dalam rangka mewujudkan sinergitas dengan Wartawan, Insan Pers dan LSM untuk mewujudkan Kamtibmas yang kondusif di wilayah Kabupaten Bangka, Polres Bangka melaksanakan kegiatan olahraga bersama dan coffe morning di Mapolres Bangka, Sabtu (22/1/22) pagi.

Kegiatan yang dihadiri puluhan wartawan dari berbagai media tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si didampingi Kabag Sumda, Kasi Humas, Kasi Propam dan Personil Polres Bangka.

Adapun rangkaian dalam kegiatan tersebut antara lain pada pukul 07.00 Wib melaksanakan pemanasan dan berjalan kaki mengelilingi Mapolres Bangka dipimpin oleh Kapolres Bangka.  Kemudian pukul 07.20 Wib, kegiatan dilanjutkan makan bersama di Rumah Ekonomi Bhayangkari Cabang Bangka (Kantin Polres Bangka).

Pada kesempatan itu Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalani tali silaturahmi antara Polres Bangka dengan para Wartawan dan LSM.

” Kegiatan ini kita buat memang sebagai yang pertama. Yang terutama merupakan perintah Allah untuk menjalin tali silahturahmi karena kata Allah, silahturahmi untuk memperpanjang umur dan rejeki,” ujarnya.

” Kita tahu bahwa insan pers, rekan-rekan media punya peranan yang sangat penting untuk berkolaborasi, bekerja sama dengan Polres Bangka untuk sama-sama kita menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Polres Bangka,” timpalnya.

AKBP Indra Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si berharap agar kedepannya Polri bisa menjalankan tupoksinya lebih kredibel, profesional dalam menjalankan program Kapolri yang Presisi dan untuk rekan media agar semakin meningkatkan kapasitas, kapabilitas dan kompetensinya dalam membuat berita sehingga menghasilkan berita yang lebih mantap.

” Pada kesempatan ini kita sama sama untuk lebih baik kedepan nya sama sama kita bisa menjalankan tupoksi kita sebagai Kepolisan Negara Republik Indonesia lebih kredibel, lebih profesional menjalankan program Kapolri yang Presisi dan juga kita berharap kepada rekan rekan media juga semakin kredibel semakin meningkatkan kapasitas, kapabilitas dan kompetensinya dalam membuat berita sehingga menghasilkan berita yang lebih mantap, lebih memiliki konten yang bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya. (Red)


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts