DaerahNews

Uji Kepemimpinan Lapangan Calon Danton YONIF 147/ KGJ

BANGKA TENGAH, JOURNALARTA.COM – Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 147/ KGJ melaksanakan pengujian kepada perwira baru yang akan menjadi danton lapangan di Yonif 147/ KGJ, Senin (05/02/2024).

Pengujian dilakukan untuk melatih cara penyelesaian masalah sebagai Komandan Peleton (Danton). Dengan demikian perwira baru dapat dengan bijak mengambil keputusan di tengah permasalahan yang dihadapi agar kemampuan perwira dalam memecahkan suatu permasalahan dapat diaplikasikan dengan baik.

Dengan cara Metode Pemecahan Persoalan, diberikan beberapa studi kasus kepada perwira baru, kemudian perwira baru dituntut untuk memberikan penyelesaian terhadap persoalan yang dihadapi dengan mengambil keputusan secara tepat dan bijak. Melalui kemampuan analisa masalah dapat dinilai bagaimana perwira mengaplikasikan kepemimpinan sebagai komandan peleton.

Danyonif 147/ KGJ menyampaikan “Peran komandan peleton sangat penting dalam kepemimpinan lapangan, sebagai komandan peleton, perwira harus dapat mengambil keputusan yang tepat dan benar walaupun di tengah tekanan”.(*)

Source : Penrem 045/Gaya


Eksplorasi konten lain dari Journalarta

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Related Posts